Luhut mengaku kaget bahkan sempat tak percaya dengan investasi bombastis tersebut. Pasalnya, pemerintah sempat mengajukan permintaan investasi hanya US$25 miliar atau Rp350 triliun.
Dengan dana sebesar itu pun, Luhut bilang mencukupi pendanaan ibu kota baru hingga 5 tahun ke depan.
"Beliau (Masayoshi Son) terus mau investasi. Untuk saya ya, too good to be true. Tetapi, semua sudah jalan dan kami lihat tim sudah bekerja. Saya katakan ke dia minta US$25 miliar saja," jelas Luhut Selasa (07/01). Sejauh ini, Luhut belum dapat merinci lebih lanjut akan fungsional pendanaan tersebut. Ia menyatakan bahwa diskusi akan dilanjutkan pada kunjungan Masayoshi Son ke Indonesia pada Jumat (10/1) nanti.
Seperti yang diketahui, pemerintah tengah gencar mencari investasi untuk pembangunan ibu kota baru di Penajem Paser Utara yang dijadwalkan selesai pada 2024 mendatang.
Skema pendanaan proyek ibu kota baru akan berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) serta kerja sama pemanfaatan dengan swasta.
Perkiraan anggaran pembangunan fisik ibu kota negara mencapai Rp446 triliun. Anggaran ini digunakan untuk menunjang fungsi utama, fungsi pendukung, fungsi penunjang, dan pengadaan lahan.Jika dirinci, anggaran pembangunan infrastruktur fungsi pendukung sebesar Rp265,1 triliun atau 57 persen dari total perkiraan kebutuhan dana.
Fungsi penunjang diperkirakan menelan biaya Rp160,2 triliun atau 34 persen. Untuk anggaran infrastruktur fungsi utama pemerintah diproyeksikan membutuhkan Rp32,7 triliun atau 7 persen.
Sementara itu, untuk anggaran pengadaan lahan sebesar Rp 8 triliun atau 2 persen dari total perkiraan dana.
[Gambas:Video CNN] (wel/bir)
"buat" - Google Berita
January 07, 2020 at 04:55PM
https://ift.tt/37CtOtI
Softbank Diklaim Akan Investasi Rp1.400 T Buat Ibu Kota Baru - CNN Indonesia
"buat" - Google Berita
https://ift.tt/2STObOS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Softbank Diklaim Akan Investasi Rp1.400 T Buat Ibu Kota Baru - CNN Indonesia"
Post a Comment