Brasil merupakan salah satu negara di Amerika Selatan yang sudah terkenal akan wisatanya yang cukup terkenal. Negara ini juga memiliki sejarah panjang dari masa kolonialisme Portugis hingga memerdekakan diri tahun 1822 dan menjadi negara kedua yang merdeka di Amerika Latin. Maka dari itu tak heran apabila negeri ini memiliki berbagai destinasi wisata sejarah yang memukau.
Salah satu kota yang menarik akan wisata sejarahnya dan layak dikunjungi di Brasil adalah Curitiba yang letaknya berada di negara bagian Parana. Oleh karena itu, bagi kalian yang suka wisata sejarah, pastinya gak boleh nih melewatkan beberapa tempat wisatanya berikut ini.
1. Castle Of Batel
Castle Of Batel menjadi bangunan kuno di Curitiba, Parana yang unik dan letaknya berada di pusat kota. Bangunan kastil ini sudah berdiri sejak tahun 1924, di mana sebelumnya dimiliki oleh pengusaha perkebunan asal Belanda. Lalu pada tahun 1947 dijual kepada pemerintah negara bagian Parana.
Gaya arsitektur kastil ini juga sangat menarik karena mengandung unsur Prancis dengan bentuk atap yang meruncing dan melingkar.Saat ini, Castle Of Batel banyak digunakan untuk acara pernikahan maupun lainnya dan terlihat sangat cantik saat perayaan Natal.
2. Catedral Basílica de Curitiba
Catedral Basílica de Curitiba atau yang disebut dengan Cathedral Curitiba letaknya berada di pusat kota dan masuk dalam area Centro Historico. Gereja ini sudah dibangun pada tahun 1668 dan terbuat dari kayu. Lalu pemerintah kota menyetujui untuk membangun dan merelokasi gereja ini ke tempat yang sudah disediakan dan sudah berdiri pada tahun 1721. Namun pada tahun 1880, gereja ini dirobohkan dan dibangun kembali.
Bentuk bangunan gereja ini sangat menarik dan menghadirkan bentuk arsitektur yang khas Eropa. Selain itu interior gereja ini juga sangat menarik dan khas.
3. Sesc Paco da Liberdade
Salah satu bangunan menarik yang terdapat di Curitiba adalah Sesc Paco da Liberdade yang letaknya juga ada di pusat kota. Bangunan keren ini berdiri sejak tahun 1916, yang sebelumnya menjadi gedung pusat pemerintahan dari kota Curitiba. Namun hingga 1969, balai kotanya berpindah ke tempat lain dan menjadi kantor pusat dari Museum Paranaense.
Bangunan ini menjadi salah satu monumen penting di Parana, dengan gaya arsitektur Nouveau, Prancis yang unik. Selain itu letaknya yang tidak jauh dari Centro Historico menjadi bangunan ini jadi wisata favorit yang wajib dikunjungi di Curitiba.
Baca Juga: Resep Beijinho de Coco Asal Brasil Buat Sajian Idulfitri
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
4. Centro Historico Curitiba
Centro Historico Curitiba atau Curitiba Old Town juga menjadi tempat wisata wajib dikunjungi di Curitiba, Parana. Letak Centro Historico ini juga ada di pusat kota yang tentunya sangat mudah untuk dikunjungi dengan menggunakan transportasi umum.
Tempat ini begitu istimewa karena terdapat berbagai bangunan-bangunan kuno khas berarsitektur Portugis, serta terdapat suasana yang ada di sini begitu nyaman dan terdapatnya berbagai restauran dan bar yang dapat dikunjungi bagi wisatawan.
Salah satu yang menarik lainnya terdapat berbagai festival yang diadakan di kawasan Centro Historico ini.
5. Ukrainian Memorial
Ukrainian Memorial atau dalam bahasa Portugis, Memorial Ucraniano termasuk lokasi wisata sejarah di Curitiba yang persisnya ada di sebelah barat kota. Tempat ini berada di kawasan Tingui Park yang menyajikan pemandangan alam padang rumput dan hutan yang masih alami. Selain itu, letaknya yang tidak jauh dari pusat kota juga menjadikan wisata ini difavoritkan bagi wisatawan.
Memorial Ucraniano sebenarnya adalah tempat untuk mengenang para imigran asal Ukraina yang datang ke Brasil pada abad 20, serta menghadirkan bangunan gereja unik dari kayu yang sangat khas Ukraina.
Di tempat ini juga sering diadakan berbagai perayaan bagi masyarakat keturunan Ukraina di Brasil.
6. Polish Immigration Memorial
Terdapat satu lagi tempat menarik yaitu Polish Immigration Memorial yang berlokasi di sebelah utara kota Curitiba. Tempat ini masuk dalam kawasan Parque João Paulo II yang tidak jauh dari area pusat kota Curitiba. Karena letaknya berada di area taman kota, sehingga tempat ini begitu rindang yang asri.
Tempat ini merupakan bekas peninggalan imigran asal Polandia yang datang ke Curitiba, Brasil pada abad ke 19-20. Menariknya bangunan rumah yang ada di sini sangat khas Eropa pada abad ke 19 dan masih dilengkapi dengan perabotan khas dari Eropa masa lalu.
Bagaimana, menarik-menarik bukan beberapa tempat wisata sejarah di Kota Curitiba, Brasil di atas? Nah, buat kalian yang sedang berencana untuk berkunjung ke Brasil, maka gak boleh nih ketinggalan mengunjungi tempat-tempat tersebut.
Baca Juga: 7 Film Thriller Brasil yang Kisahnya Khas dan Menegangkan
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
"buat" - Google Berita
February 01, 2020 at 11:07AM
https://ift.tt/2Ud2kr4
6 Tempat Bersejarah di Curitiba Brasil Ini Sayang buat Dilewatkan - IDNTimes.com
"buat" - Google Berita
https://ift.tt/2STObOS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "6 Tempat Bersejarah di Curitiba Brasil Ini Sayang buat Dilewatkan - IDNTimes.com"
Post a Comment