Search

Mendes: Program Kampus Merdeka Nadiem Karunia Buat Warga Desa - detikNews

Jakarta -

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) menyambut baik program Kampus Merdeka Kementerian Pendidikan dan Budaya (Kemendikbud). Lewat program ini, Kemendes mengajak Kemendikbud dan perguruan tinggi untuk menggarap proyek desa seperti penyediaan guru di PAUD di desa, penggunaan dana desa, dan semua hal yang bertujuan untuk pembangunan desa.

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar mengatakan, langkah ini merupakan peluang bergotong royong antara Kemendes dan civitas akademika untuk membangun dari desa. Tujuan utamanya untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) dan transformasi ekonomi desa.

"Ketika Mas Menteri (Nadiem Anwar Makarim) menggulirkan Kampus Merdeka, ketika project itu bisa berlangsung di desa, kita seperti mendapat durian dari Malaysia," ucap Abdul Halim dalam forum perguruan tinggi untuk desa di Hotel Bidakara, Jakarta pada Kamis (30/1/2020).

"Dengan adanya Kampus Merdeka ini karunia buat warga desa. Dengan kebijakan ini, bukan saja menjadikan anak pintar tapi turut mengangkat warga desa," imbuhnya.

Seperti diketahui, Kemendikbud baru meluncurkan paket kebijakan Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka. Paket ini mendorong semangat fleksibilitas mahasiswa memilih mata kuliah di luar program studi dan perguruan tinggi, di mana kata Abdul Halim, salah satunya merupakan proyek desa.

Forum perguruan tinggi untuk desa ini, kata Abdul Halim, awalnya akan dilangsungkan di Februari, tetapi dipercepat di akhir Januari supaya cepat memberikan kebijakan maupun langkah selanjutnya. Forum tersebut dihadiri 20 rektor dan 120 perwakilan perguruan tinggi di Indonesia.

Abdul Halim mengatakan, forum yang berlangsung selama dua hari ini diharapkan dapat memberikan tiga output, baik secara konsep maupun teknis. Antara lain bisa membangun sumber daya manusia (SDM) unggul pedesaan, mentransformasikan ekonomi pedesaan, dan implementasi program Kampus Merdeka membangun desa.

"Untuk masalah anatomi desa, tentu saya mengundang bapak-bapak rektor di sini untuk membahas Kampus Merdeka untuk proyek desa," ucap Abdul Halim.

Dalam forum itu, Abdul Halim mengajak seluruh rektor di Indonesia untuk membangun desa. Pasalnya, menurut dia, semua rektor di Indonesia berasal dari desa.

"Saya selalu mengajak kampus untuk ke desa, karena saya cek data semua rektor itu dari desa, hanya satu rektor yang tidak, yaitu rektor Univesitas Negeri Padang. Karena lahir dari nagari," canda Abdul Halim.

(ads/ads)

Let's block ads! (Why?)



"buat" - Google Berita
January 31, 2020 at 08:07AM
https://ift.tt/2GCGTrp

Mendes: Program Kampus Merdeka Nadiem Karunia Buat Warga Desa - detikNews
"buat" - Google Berita
https://ift.tt/2STObOS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mendes: Program Kampus Merdeka Nadiem Karunia Buat Warga Desa - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.