Search

Buat Zaenab, Doel Sudah Seperti Undang-undang Dasar, Apa Maksudnya? - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Karakter Zaenab yang diperankan artis peran Maudy Koesnadi juga menjadi salah satu yang menarik perhatian dalam film Akhir Kisah Cinta Si Doel.

Bagaimana tidak, sosok Zaenab terkadang mendapatkan simpati banyak orang lantaran karakternya yang ramah dan baik hati.

Namun, dalam sebuah kesempatan, saat para pemain Akhir Kisah Cinta Si Doel menyambangi kota Depok, Maudy Koesnaedi mencurahkan isi hatinya.

Baca juga: Emak-emak Ini Menangis Dengar Pilunya Kisah Cinta Zaenab dengan Doel

Terlebih, rasa cinta Zaenab kepada si Doel yang hampir 27 tahun.

"Ya benar banget Zaenab apa-apa lebih pakai hati. Buat Zaenab, Doel tuh udah kayak Undang-undang Dasar, sudah mah anak satu-satunya, enggak punya teman, jadi harus nemenin dia gitu bawaannya," kata Maudy Koesnaedi saat dijumpai di Ciplaz Depok, Jawa Barat, Minggu (19/1/2020).

Maudy menambahkan, walau dia tampak dekat dengan sosok Sarah yang diperankan oleh Cornelia Agatha, sesekali rasa cemburu hadir ketika Sarah bersama Doel.

Baca juga: Ngarak Pamitan Si Doel di Pasar Minggu, Rano Karno Dihadiahi Kue Timpan

"Dan padahal Zaenab itu anggap Sarah kakak dia. Curhat-curhatan, kan, dulu, cuma ya yang namanya cemburu mah tetap cemburu," kata Maudy.

Kini sosok Zaenab dan Sarah memiliki penggemar masing-masing.

Bahkan, kata Maudy, saking melekatnya karakter Zaenab kepada banyak orang, ada pula penggemar yang curhat padanya mengenai sosok tersebut.

"Jangan salah, tadi ada yang DM (direct message) kalau dia tuh Zaenab di kehidupan nyata, yang ngurusin lakinya dia, apa-apa dia, eh tiba-tiba mantan istrinya datang nyamperin, ternyata ada yang ngalamin serupa juga, begitu relate sebenarnya cerita ini," ucap Maudy Koesnaedi.

Let's block ads! (Why?)



"buat" - Google Berita
January 19, 2020 at 04:48PM
https://ift.tt/2G3aSZl

Buat Zaenab, Doel Sudah Seperti Undang-undang Dasar, Apa Maksudnya? - Kompas.com - KOMPAS.com
"buat" - Google Berita
https://ift.tt/2STObOS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Buat Zaenab, Doel Sudah Seperti Undang-undang Dasar, Apa Maksudnya? - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.