Kemudian, tersangka membuat KTP palsu untuk digunakan mengambil alih nomor ponsel milik korban dengan berpura-pura menjadi dirinya agar bisa mengganti sim card.
Singkat cerita, pergantian SIM Card sukses. Para pelaku pun langsung leluasa membobol ke dalam email pribadi termasuk mobile banking milik korban dengan menggunakan one time password (OTP) sebagai alat verifikasi untuk bisa masuk ke dalam kedua platform tersebut.
Menaggapi kasus tersebut, Anggota Komite Regulasi Telekomunikasi pada Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (KRT-BRTI), Agung Harsoyo, menegaskan bahwa perlu ada sistem pengamanan baru antara perbankan dengan operator seluler.
"Seiring perkembangan teknologi, perbankan mengembangkan m-Banking di level (layer) aplikasi, tidak lagi memerlukan kerjasama khusus dengan operator seluler. Dari sudut pandang security, ini salah satu kerentanan (vulnerability)," ujar Agung kepada CNBC Indonesia, (6/2/2020).
"Dengan demikian, untuk mengatasi agar kasus tidak terulang, perlu ada sistem yang menjembatani antara perbankan dengan operator seluler," tambahnya.
Secara teknis, ia memberikan gambaran bahwa ketika ada pergantian SIM Card, maka customer service (CS) dari operator seluler wajib melaporkan ke sistem yang ada di Kominfo. Lalu berikutnya dari Kominfo dikomunikasikan ke OJK.
"Untuk kemudian bisa dianalisis apakah nomor MSISDN yang berganti SIM card memiliki layanan m-Banking; atau kemudian informasinya langsung diteruskan ke sistem perbankan," jelas Agung.
Untuk mengimplementasikan sistem pengamanan bary tersebut. Agung mengatakan membutuhkan payung hukum sebelum aturan diberlakukan, maka dari itu BRTI akan terus berdiskusi dengan pihak-pihak terkait.
"Di bulan ini mudah-mudahann dibahas MoU antara Kominfo dengan OJK. Selanjutnya, terkait teknis tidak sulit. Rencana tahun ini bisa terimplementasi," kata Agung.
"buat" - Google Berita
February 07, 2020 at 09:03AM
https://ift.tt/2tA67E0
Rekening Dibobol Via HP, BRTI: Bank Harus Buat Sistem Baru - CNBC Indonesia
"buat" - Google Berita
https://ift.tt/2STObOS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rekening Dibobol Via HP, BRTI: Bank Harus Buat Sistem Baru - CNBC Indonesia"
Post a Comment