TEMPO.CO, Jakarta - Perkenalan para pemain Bhayangkara FC yang akan tampil di kompetisi sepak bola Liga 1 Indonesia sudah dilakukan di Auditorium Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Jakarta, Senin. Acara itu dihadiri Kapolri Jendral Polisi Idham Aziz dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.
Pejabat lain yang hadir dalam acara itu di antaranya Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Irjen M Iqbal, Sekretaris Utama Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhanas) M Iriawan yang juga Ketum PSSI, serta sejumlah Kapolda di seluruh Indonesia.
Selain tim Bhayangkara FC, acara perkenalan juga dilakukan untuk tim voli putra Surabaya Bhayangkara Samator dan Jakarta PGN Popsivo Polwan.
Kapolri Jendral (Pol) Idham Azis dalam sambutannya mengaku percaya dengan persiapan serta garis komando yang tepat, seluruh tim bisa kembali meraih prestasi untuk musim ini. Ia tak menargetkan muluk-muluk, yang penting mereka bisa bermain lebih baik dari musim sebelumnya.
"Saya berharap tak usah muluk-muluk, target silahkan dicanangkan, setidaknya kalau tidak juara, tapi bisa lebih bagus dibanding tahun kemarin. Saya percaya para atlet dan ofisial bisa berjalan signifikan," ujar Idham Aziz dalam sambutannya.
Idham juga berpesan agar seluruh pemain, baik dari klub sepak bola maupun voli untuk menjadi teladan bagi pemain lainnya maupun masyarakat sebagai duta yang penyampaikan pesan sportivitas. "Duta-duta yang ada di klub, baik sepak bola maupun voli, kita berharap jadi duta yang bisa menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas," kata dia.
Sementara itu, CEO Bhayangkara FC Irjen (Pol) Istiono menargetkan tim berjuluk The Guardian itu harus bisa kembali membawa trofi Liga 1 Indonesia, apalagi saat ini skuatnya banyak dihuni pemain papan atas. "Di tahun 2020, kita targetkan klub sebagai juara Liga 1. Momen tersebut dapat membawa nama baik Polri di masyarakat dan cabang olahraga tersebut sangat digemari," ujar Istiono.
Musim lalu Bhayangkara FC finis keempat Liga 1. Musim 2018 mereka finis ketiga, sedangkan pada 2017 tim ini menjadi juara.
"buat" - Google Berita
February 24, 2020 at 02:26PM
https://ift.tt/2Pl8phZ
Liga 1 2020: Simak Target dari Kapolri buat Bhayangkara FC - Tempo
"buat" - Google Berita
https://ift.tt/2STObOS
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Liga 1 2020: Simak Target dari Kapolri buat Bhayangkara FC - Tempo"
Post a Comment